Camera shift merupakan opsi dari update mobile legend yang berguna untuk meninggikan tampilan kamera. Opsi ini bisa diaktifkan atau dinonaktifkan sesuai dengan kebutuhan pemain.
Dengan mengaktifkan camera shift, tampilan kamera akan lebih tinggi saat beberapa hero menggunakan skill. Setelah skill dilepaskan, maka tampilan kamera akan kembali ke semua.
Percuma dong kalau kamera kembali ke semula?
Tentu saja tidak. Kita bisa melakukan spam camera shift agar tampilan kamera selalu tinggi. Caranya dengan menekan dan menahan skill hero yang memicu camera shift.
Memang agak report, tetapi begitulah triknya.
Kalau ingin view tinggi yang permanen kamu bisa memasang drone map mobile legend.
Baik, sekarang kita lanjut dulu ke camera shift.
Cara Mengaktifkan camera shift mobile legend
Opsi ini ada di pengaturan game. Jadi silahkan buka aplikasi mobile legend dan login ke akun masing-masing.
Selanjutnya ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pergi ke pengaturan
- Pilih kontrol
- Gulir ke bawah sampai opsi mode kontrol lanjutan
- Geser kursor pergeseran kamera hingga menjadi aktif

*pengaturan ini menggunakan bahasa Indonesia. Bagi yang memakai bahasa Inggris silahkan sesuaikan saja (setting > control > camera shift > active).
Setelah aktif kamu bisa langsung coba fitur ini.
Silahkan buat match custom untuk berlatih.
Tips menggunakan camera shift mobile legend
Ingat ya, camera shift hanya akan terpicu oleh skill hero. Dan tidak semua hero, hanya beberapa saja.
Contohnya hero Selena.
Ketika kita menekan dan menahan skill 2 (mengeluarkan lele), maka camera shift akan terpicu. Alhasil tampilan kamera akan menjadi tinggi.

Setelah skill 2 dilepaskan, kamera akan normal kembali.
Nah, agar kamera selalu tinggi, kamu bisa menekan dan menahan skill 2 selena sambil bergerak atau melakukan basic attack.
Hero mobile Legend yang bisa memicu camera shift
Berdasarkan penjelasan dari moonton, hero yang memiliki cast skill jauh bisa memicu camera shift.
Maksudnya begini.
Skill hero yang bisa mengenai musuh dari jarak jauh. Jarak ini bisa melewati pandangan kamera.
Berikut daftar heronya:
- Layla (skill 3)
- Change (skill 3)
- Selena (skill 2)
- Moskov (skill 3)
- Parsha (skill 3)
Bukankah skill hero seperti Ling, Fanny, dan Bane juga memiliki cast skill yang jauh?
Memang iya, tetapi hero tersebut tidak bisa memicu pergeseran kamera. Bahkan spell seperti flameshot saja yang memiliki range jauh tidak berpengaruh.
Jadi intinya, camera shift hanya berlaku pada beberapa hero.
Untuk hero lain mungkin kamu bisa menemukannya sendiri. Coba saja tekan dan tahan skill dari hero kamu, jika kamera meninggi maka itu memicu shift camera.
Baik, sekian dulu pembahasan kali ini mengenai pergeseran kamera di game mobile legend. Semoga bisa bermanfaat.